spot_img

Rekrutmen PT KAI Sekarang Dibuka! Temukan Link, Cara Daftar, dan Syarat Lengkap Di Sini!

Date:

Rekrutmen PT KAI Sekarang Dibuka! Temukan Link, Cara Daftar, dan Syarat Lengkap Di Sini!

Berita penting bagi para pencari kerja: PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) telah membuka rekrutmen untuk posisi Management Trainee. Salah satu persyaratan utamanya adalah memiliki gelar Sarjana (S1) dalam jurusan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Selain itu, IPK minimal yang dibutuhkan adalah 3,5 dan jurusan/program studi yang diakreditasi saat tanggal kelulusan harus setidaknya ‘Unggul (A)’ menurut BAN-PT atau lembaga yang berwenang.

Informasi ini tersedia melalui akun Instagram resmi KAI (@keretaapikita). Jadwal penerimaan rekrutmen berlangsung dari 17 hingga 22 April 2024.

PT KAI adalah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang menyediakan layanan angkutan kereta api dan usaha penunjang lainnya.

Berikut adalah kriteria dan ketentuan khusus lainnya untuk melamar rekrutmen PT KAI :

Kriteria Pelamar Rekrutmen PT KAI :

  1. Warga Negara Indonesia (WNI).
  2. Jenis Kelamin Pria dan/atau Wanita (sesuai formasi).
  3. Sehat jasmani/rohani.
  4. Memiliki gelar Sarjana (S1) dalam jurusan yang sesuai kebutuhan perusahaan dengan IPK minimal 3,5 dan akreditasi jurusan/program studi pada saat tanggal kelulusan minimal “Unggul (A)” dari BAN-PT atau lembaga yang berwenang.
  5. Usia pelamar per 17 April 2024 antara 21 hingga 30 tahun.
  6. Tinggi badan minimal:
    • Pria minimal 160 cm dengan berat badan ideal.
    • Wanita minimal 155 cm dengan berat badan ideal.
  7. Berkas pendaftaran dan berkelakuan baik.
  8. Tidak memiliki tindik (untuk pria) dan tato.
  9. Tidak pernah menggunakan atau terlibat dalam narkoba atau psikotropika.
  10. Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap.
  11. Tidak pernah diberhentikan oleh KAI Group atau institusi lainnya karena hukuman disiplin atau diberhentikan dengan tidak hormat.
  12. Tidak memiliki hubungan perkawinan dengan pekerja perusahaan saat diterima sebagai pekerja.
  13. Bersedia mengikuti seleksi rekrutmen sesuai ketentuan PT Kereta Api Indonesia (Persero).
  14. Lulus dalam seleksi calon pekerja baru yang diselenggarakan oleh panitia rekrutmen PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Ketentuan Khusus Pelamar Rekrutmen PT KAI :

  1. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT Kereta Api Indonesia (Persero).
  2. Bersedia ditempatkan atau dialihkan pada formasi sesuai kebutuhan dan aturan yang berlaku di PT Kereta Api Indonesia (Persero).
  3. Penetapan formasi pekerjaan didasarkan pada hasil seleksi rekrutmen dan kebutuhan perusahaan.
  4. Lokasi seleksi tidak menentukan lokasi penempatan calon pekerja.
  5. Bersedia mengundurkan diri dari hubungan kerja dengan institusi lainnya apabila telah memenuhi persyaratan dan lulus seleksi.

Syarat Umum Pelamar Rekrutmen PT KAI :

  • Pas foto terbaru.
  • Curriculum Vitae (CV) terbaru.
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Keterangan Kependudukan yang masih berlaku.
  • Ijazah S1 asli atau fotokopi.
  • Transkrip Nilai S1 asli atau fotokopi.
  • Akreditasi Jurusan pada saat tanggal kelulusan asli atau fotokopi.
  • Sertifikat bahasa Inggris yang masih berlaku (maksimal 2 tahun dari tanggal penerbitan) dengan skor minimal tertentu.

Tahapan Seleksi Pelamar Rekrutmen PT KAI :

  1. Seleksi Administrasi.
  2. Seleksi Kesehatan Awal.
  3. Seleksi Psikologi.
  4. Interview Assesor dan Leaderless Group Discussion (LGD).
  5. Interview User.
  6. Seleksi Kesehatan Akhir.

Prosedur Rekrutmen PT KAI :

  • Informasi lengkap hanya tersedia melalui website resmi PT Kereta Api Indonesia (Persero): https://e-recruitment.kai.id.
  • Rekrutmen dilaksanakan bekerja sama dengan PT Dayalima Recruitment.
  • Registrasi dan aplikasi dilakukan secara online melalui website resmi PT Dayalima Recruitment: https://www.klob.id/Recruitment-KAI.
  • Proses registrasi dan aplikasi berlangsung mulai 17 hingga 22 April 2024.
  • Pastikan dokumen yang diunggah sesuai dengan persyaratan dan data yang diinput sesuai dengan identitas diri.
  • Lokasi seleksi berdasarkan pilihan pelamar saat mendaftar.
  • Pengumuman hasil seleksi administrasi direncanakan pada 3 Mei 2024 melalui website resmi PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Peserta dihimbau untuk secara teratur memeriksa website resmi PT Kereta Api Indonesia (Persero) untuk informasi terbaru. Rekrutmen PT Kereta Api Indonesia (Persero) tidak memungut biaya apapun dan tidak bekerjasama dengan pihak lain yang menjanjikan bantuan untuk lolos dalam seleksi. Keputusan panitia bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

bank bjb Raih Penghargaan Top 20 Financial Institution 2024 dari The Finance

JAKARTA – bank bjb terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat posisinya sebagai salah...

bank bjb Jalin Kerjasama dengan PT Geo Dipa Energi (Persero) Terkait Layanan Perbankan

BANDUNG - bank bjb terus memperkuat sinergi dan kolaborasi sebagai bagian dari strategi...

Wujudkan Pertumbuhan Bersama, bank bjb Efektif Setorkan Modal ke Bank Jambi

BANDUNG - bank bjb terus menunjukkan komitmennya untuk mendukung pengembangan Bank Pembangunan Daerah...

Bandung bjb Tandamata Resmi Umumkan Daftar Pemain Tim Putri

BANDUNG – Bandung bjb Tandamata resmi mengumumkan daftar pemain tim voli putri...