Inter Miami vs Nashville 3-1, Magis Suarez-Messi, The Herons Melaju ke Perempat Final
Bandung, Penjuru – Inter Miami vs Nashville, The Herons berhasil mengalahkan Nashville pada leg kedua babak 16 besar CONCACAF Champions Cup 2024 yang digelar pada Kamis (14/3/2024) pagi WIB. Pertandingan antara Inter Miami vs Nashville di Stadion Chase berakhir dengan skor 3-1, berkat gol-gol yang dicetak oleh Luis Suarez (menit ke-8), Lionel Messi (menit ke-23), dan Robert Taylor (menit ke-63).
Gol pembuka bagi The Herons, julukan Inter Miami, bermula dari pergerakan pemain mereka di sisi kiri lapangan, yang kemudian mengoper bola ke Suarez. Suarez dengan cerdik mengelabui pemain Nashville yang mengawalinya, sebelum akhirnya melepaskan tembakan penyelesaian ke pojok gawang.
Megabintang Lionel Messi kemudian menyusul dengan mencetak gol pada menit ke-23, membawa Inter Miami unggul 2-0 menjelang akhir babak pertama. Gol Messi tercipta setelah menerima umpan dari Diego Gomez dan melepaskan tembakan kaki kiri yang gagal dihalau kiper Nashville, Joe Wills.
Gol ketiga Inter Miami datang dari sundulan Robert Taylor yang memanfaatkan umpan dari Luis Suarez di depan gawang.
Meskipun Nashville sempat mencetak gol melalui Sam Surridge pada injury time, gol tersebut terlambat bagi Nashville yang berusaha mengejar ketertinggalan. Gol tersebut hanya menjadi hiburan belaka karena hasil di Stadion Chase membuat Inter Miami lolos ke perempat final CONCACAF Champions Cup dengan kemenangan agregat 5-3.
Pertandingan leg pertama antara Inter Miami dan Nashville sebelumnya berakhir imbang 2-2, dengan sepasang gol Nashville dicetak oleh Jacob Shaffelburg, sementara dua gol bagi The Herons masing-masing dicetak oleh Lionel Messi dan Luis Suarez.