Jadwal, Niat, dan Keutamaan Puasa Dzulhijjah
Bulan Dzulhijjah adalah salah satu bulan yang memberikan banyak pahala kepada umat Muslim, salah satunya adalah dengan berpuasa. Menurut Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili dalam kitab Fiqih Islam wa Adilatuhu Jilid 3, puasa selama bulan Dzulhijjah dilakukan selama beberapa hari pertama bulan ini. Lalu, kapan waktu yang tepat untuk melaksanakannya?
Jadwal Puasa Dzulhijjah
Mengacu pada Kalender Hijriah Indonesia 2024 yang disusun oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI, puasa 1-9 Dzulhijjah 1445 H pada bulan Juni 2024 jatuh pada tanggal :
- Sabtu, 8 Juni 2024 / 1 Dzulhijjah 1445 H
- Minggu, 9 Juni 2024 / 2 Dzulhijjah 1445 H
- Senin, 10 Juni 2024 / 3 Dzulhijjah 1445 H
- Selasa, 11 Juni 2024 / 4 Dzulhijjah 1445 H
- Rabu, 12 Juni 2024 / 5 Dzulhijjah 1445 H
- Kamis, 13 Juni 2024 / 6 Dzulhijjah 1445 H
- Jumat, 14 Juni 2024 / 7 Dzulhijjah 1445 H
- Sabtu, 15 Juni 2024 / 8 Dzulhijjah 1445 H (Puasa Tarwiyah)
- Minggu, 16 Juni 2024 / 9 Dzulhijjah 1445 H (Puasa Arafah)
Niat Puasa Dzulhijjah
Sebelum melaksanakan puasa sunnah, seorang muslim dianjurkan untuk membaca niat agar ibadah puasanya diterima di sisi Allah SWT. Berikut adalah bacaan niat puasa sunnah pada bulan Juni 2024 :
نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ ذِيْ الْحِجَّةِ سُنَّةً لِلَّهِ تَعَالَى
Nawaitu Shauma Syahri Dzulhijjah Sunnatan Lillahi Ta’ala
Artinya : “Saya niat puasa sunnah selama bulan Dzulhijjah karena Allah Ta’ala.”
Keutamaan Puasa Dzulhijjah
Puasa selama bulan Dzulhijjah memiliki keutamaan tersendiri. Hal ini disebutkan dalam hadits yang berasal dari Ibnu Umar Ra tentang keutamaan puasa Dzulhijjah.
Rasulullah SAW bersabda: “Tidak ada hari-hari yang lebih agung di sisi Allah dan amal shalih di dalamnya lebih dicintai oleh-Nya dari pada hari yang sepuluh (sepuluh hari pertama dari Dzulhijjah)”.